Kamis, 25 Oktober 2012

20 kamusti

20 Kamus Istilah Komputer dan Informatika

1. Grouping of Records
          Metode untuk menghemat ruang penyimpanan dan mempercepat waktu pengaksesan dengan cara      mengelompokkan beberapa record tertentu.

2. Group Mark
          Karakter pemberi sinyal sebagai tanda awal dan akhir dari suatu blok data.

3. Group Separator
         Salah satu karakter kendali dalam transmisi data, berfungsi untuk memisahkan beberapa kelompok       record.

4. LDAP (Lightwieght Directory Access protocol)
     Protokol yang digunakan untuk mengkases berbagai informasi dalam suatu direktori. LDAP dikembangkan atas dasar X.500 hanya saja lebih mudah dan mendukung TCP/IP. Walaupun penggunaannya belumlah luas tapi LDAP yang merupakan Open Protocol sangat fleksibel karena bisa diimplementasikan untuk aplikasi seperti E-mail, Public Key dengan berbagai platform dan sistemoperasi.

5. Log
         Catatan yang merekam segala aktifitas suatu aplikasi dijalankan. terkadang Log juga digunakan untuk menganalisa status suatu aplikasi.

6. Login
          Proses untuk masuk ke dalam sebuah layanan online yang berisi nama dan password.

7. Log out
          Keluar atau menutup, sama artinya dengan sign out.

8. Logical DOS Drive
          Partisi-partisi yang dibuat setelah pembuatan extended partition dan berfungsi untuk mengisi extended partition dari suatu harddisk. Logical DOS drive didesain dan diatur sebagai unit independen. Misalnya drive C:, D: dan E: dapat berarti tiga drive atau sebuah drive dibagi menjadi tiga logical drive.

9. Render
          Suatu langkah akhir transformasi citra atau scene tiga dimensi agar citra baru ditampilkan di layar.

10. Resize
          Mengubah resolusi atau ukuran horizontal dan vertika suatu citra.

11. Resolusi
          Jumlah detail yang ditunjukkan dalam gambar, baik di layar monitor atau hasil cetakan. Untuk monitor atau webcam, adalah jumlah pixel yang bisa di-display (biasanya 1.024x768 untuk monitor 17 inchi).

12. RJ-11 Connector
       Konektor telepon standar yang dipasang ke jack yang biasanya dipasang di dinding untuk mendapatkan sambungan telepon. Konektor ini bisa digunakan untuk menghubungkan komputer dalam sebuah jaringan PCnet-Home.

13. V.32
           Protokol yang digunakan modem untuk mentransfer data dengan kecepatan maksimum 9600 bps.

14. V.32bis
           Protokol yang digunakan modem untuk mentransfer data dengan kecepatan maksimum 28800 bps.

15. V.34
           Protokol yang digunakan modem untuk mentransfer data dengan kecepatan maksimum 28800 bps.

16. V.42
          Standard ITU (1989) untuk mengecek terjadinya error (kesalahan) pada modem yang menggunakan LAP-M sebagai protokol utama dan MNP Classes 2 through sebagai protokol alternatif.

17. V.42bis
           Protokol yang digunakan modem untuk mengkompresi data sampai maksimum empat kali lebih kecil.

18. Template
           Dokumen berisikan model-model tampilan yang muncul pada saat proses pembuatan dokumen lain.
19Texel (TEXture ELement)
           Unit terkecil dari texture map yang dapat diidentifikasi/dipetakan. Jika objek gambar dekat, maka satu texel dipetakan pada satu pixel layar. Jika objeknya jauh, sejumlah texel dirata-ratakan pada satu layar pixel.

20. Text Field
           Salah satu elemen form tempat pemakai memasukkan isian text.